Materi Semiloka FKP2TN di Universitas Gorontalo

Materi Semiloka FKP2TN di Universitas Gorontalo

Semiloka Perpustakaan Tingkat Nasional dilaksanakan di Universitas Negeri Gorontalo pada tanggal 20 Oktober 2017. Hadir sebagai pembicara pada kegiatan tersebut adalah”

  1. Johan Noor, menyampaikan materi “Otomasi dalam Manajemen Perpustakaan”
  2. Danang Dwijo Kangko menyampaikan materi “Otomasi Perpustakaan untuk Manajemen Perpustakaan yang Berkualitas”

berikut ini link untuk download materi presentasi semiloka

Pembukaan Rakornas FKP2TN di Universitas Negeri Gorontalo

Pembukaan Rakornas FKP2TN di Universitas Negeri Gorontalo

FKP2TN menyelenggarakan Rakornas dan Semiloka di Universitas Negeri Gorontalo pada 20 Oktober 2017. Diawali dengan sambutan oleh Kepala Perpustakaan Universitas Negeri Gorontalo, Prof. Dr. Arifin Taher, M.Si. yang memberikan penekanan bahwa perpustakaan sebagai icon sebuah perguruan tinggi perlu membangun jejaring di tingkat nasional. Senada dengan sambutan oleh Ketua FKP2TN, bahwa  perpustakaan adalah jantung institusi pendidikan maka peran dan kiprah FKP2TN yang sudah berusia 25 tahun harus memberikan kontribusi dalam jejaring melalui resource sharing terutama penguatan jurnal elektronik.  Dilanjutkan dengan sesi sambutan dan pembukaan oleh  Wakil Rektor bidang pendidikan Universitas Negeri Gorontalo, bahwa kemajuan ilmu pengetahuan merupakan tantangan perpustakaan dalam mengejar/beradaptasi dengan teknologi informasi.

 

Rakornas dan Semiloka Nasional FKP2TN tahun 2017 di Universitas Negeri Gorontalo

Rakornas dan Semiloka Nasional FKP2TN tahun 2017 di Universitas Negeri Gorontalo

Rakornas FKP2TN dan Semiloka Perpustakaan Tingkat Nasional dilaksanakan di Universitas Negeri Gorontalo pada tanggal 19 – 21 Oktober 2017.  Kegiatan rakornas ini dihadiri oleh jajaran Pengurus FKP2TN periode 2017 – 2020 membahas rencana program kerja yang akan dilaksanakan dalam periode kepengurusan. acara ini diawali kegiatan pra rakor pada tanggal 19, dilanjutkan dengan pembukaan rakor pada tanggal 20, rakor sidang paripurna, diteruskan dengan sidang setiap bidang. setiap bidang harus menyiapkan materi presentasi yang akan disampaikan pada sidang paripurna pemaparan program kerja,  yang direncanakan dilaksanakan pada tanggal 21 Oktober 2017. Semoga Sukses dan Lancar. terima kasih atas dukungan semua pihak demi terselenggaranya kegiatan ini. khususnya Universitas Negeri Gorontalo sebagai tempat penyelenggaraan rakornas dan semiloka nasional FKP2TN.